Rabu, 10 Desember 2025

Belajar Coding Java Script : Mengenal Number, Boolean, IF dan ELSE

Masih menyimak kumpulan video dari WebDev.id dan Agung Hapsah, di episode 6 - 10 edisi belajar coding kita di kenalkan dengan number, boolean, if dan else.

 


Challenge Pertama : Kita di minta buat variabel nama dan makanan favorit kita, lalu di log operasi plus dan text "Halo namaku ........ dan makanan favoritku adalah ..........
Tips : jangan lupa sisipkan spasi di text atau variable yang di buat agar spasi tetap terlihat saat di log

Challenge Kedua : Log berapa total pembayarannya dari kasus "Budi membeli 3 apel seharga 5.000/pcs dan 2 pisang seharga 10.000/pcs, berapa yang harus di bayarakan ketika Budi mempunyai kupon diskon 10.000?"
Tips : buatkan masing-masing variable tanpa menggunakan tanda petik karena variablenya berupa number.

Challenge Ketiga : Log kembali hasilnya dari kasus diatas jika diskonnya menjadi 10%
Tips : selain variable harga barang dan jumlah terjual, buatkan variable total pembayaran dan total diskonnya agar mudah mencari hasilnya dan lebih rapi sistemnya. 


Challenge Keempat : buatkan sebuah kondisi, jika kita memiliki pasport maka kita di perbolehkan ke luar negeri, jika tidak punya pasport maka kita tidak boleh ke luar negeri.
Tips : konsep ini mirip operasi IF di excel, cuman lebih ribet dengan penambahan kata else.

Challenge Kelima : Bagaimaka kasusnya kalau kita menggunakan IF dan ELSE pada operasional number. Kasusnya adalah buatkan log kalimat kalau sisa stock habis maka log "Produk sudah habis", dan jika stock masih ada silahkan log "Produk masih tersedia".
Tips : ingat simbol 
===   artinya sama dengan
!==    artinya tidak sama dengan]
>        artinya lebih dari
<        artinya kurang dari
>=     artinya lebih dari atau sama dengan
<=     artinya kurang dari atau sama dengan

Selamat mencoba dan jangan lelah buat belajar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar :